Kuliah VS Kerja
Sebagian teman-teman ku sudah ada yang kerja sambilan. Pekerjaan nya seperti mengajar private, buka warnet, dan menjadi pengajar disuatu bimbingan belajar. Keuntungannya lumayan besar. Selain bisa menambah uang saku, juga bisa menambah pengalaman dan teman. Banyk diantara mereka yang sudah belajar bersosialisasi dengan orang lain secara mudah dan tidak gugup lagi berbicara didepan umum.
Sebenarnya aku juga punya keinginan seperti itu. Kebetulan aku termasuk orang yang gugup berbicara didepan umum dan sudah bersosialisasi dengan orang baru. Namun kadang-kadang keberanian itu muncul setelah aku mempunyai rasa percaya tinggi yang tinggi dan itupun muncul tiba-tiba tanpa aku harus memancingnya. Perasaan seperti itu yang ku takutkan. Seandainya itu tak muncul ketika aku membutuhkannya bisa gawat. Maka dari itu aku perlu belajar untuk mengontrolnya.
Saat inilah aku ingin belajar untuk berbicara didepan umum, bersosialisasi, melatih kemampuan verbal ketika mengajar dan menambah wawasan. Namun, sepertinya menjadi suatu dilema bagiku untuk memulai karena aku harus membagi waktu ku untuk bekerja dan kuliah. Bagaimana aku harus menghadapinya?
Memang benar kalau tidak ada salahnya kalau kuliah sambil kerja. Asalkan kita mampu untuk membagi waktu untuk keduanya. Tapi bagaimanakan cara nya?
Banyak sekali pertanyaan yang ada dibenakku saat ini. ada yang bisa membantu??
0 Komentar:
Posting Komentar